Select Page

DSC08784

Ngawi – Puncak kemeriahan peringatan HUT RI ke 71 Desa Dawu dimeriahkan dengan pagelaran seni ketoprak dengan lakon madrim sayemboro bertempat di lapangan Desa Dawu, minggu (21/08).

Hadir dalam kesempatan tersebut Bupati Ngawi Budi Sulistyono, Wabup Ony Anwar, Ketua DPRD Dwi Rianto Djatmiko, Camat serta tamu undangan lainnya. Tak ketinggalan Ikif Kawazima jebolan D`akademi yang merupakan warga asli dawu turut hadir untuk memeriahkan kegiatan tahunan tersebut.

Kepala Desa Dawu Suwito dalam laporan nya menyampaikan bahwa pagelaran ini merupakan yang kedua kalinya diselenggarakan dan diperagakan oleh perangkat desa dawu sendiri. Lebih lanjut pemerintah desa dawu merasa bangga dan siap mensuport demi lestarinya budaya leluhur ini.

Sementara Bupati ngawi Budi Sulistyono dalam kesempatan tersebut menyampaikan setelah 71 tahun Indonesia merdeka ngawi harus terus membangun baik itu infrastruktur, ekonomi dan pariwisata. Jalan-jalan di Ngawi sudah mulai di paving, insyallah tahun depan sudah mulus semua tidak ada jalan yang berlobang.

Pemerintah Daerah bersama DPRD siap membantu siap membantu apa yang diinginkan warga dawu. Mudah-mudahan kesejahteraan warga ngawi khususnya dawu semakin hari semakin kelihatan dan semakin jaya.

Warga yang menyaksikan pertunjukan tersebut nampak terhibur dengan lelucon yang dibawakan oleh perangkat desa. Sementara Sumiati berharap kegiatan-kegiatan seperti ini sering-sering dilakukan guna menghibur warga dawu.