Select Page

1

Ngawi – Sekda Ngawi Siswanto membuka Pameran Pendidikan Kabupaten Ngawi Tahun 2015 di Lapangan Merdeka, Jumat (24/4).  Pameran yang digelar dalam rangka  memperingati Hari Pendidikan Nasional tahun 2015 di Kabupaten Ngawi. Pameran Pendidikan ini diharapkan  dapat meningkatkan citra dunia pendidikan di Kabupaten Ngawi yang unggul, sebagai ujung tombak kemajuan pembangunan Kabupaten Ngawi.

Selain memamerkan hasil  kreatifitas siswa, pameran juga diisi dengan sejumlah perlombaan ajang kreatifitas siswa. Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari pembangunan citra publik sebagai wadah informasi pendidikan, sekaligus dalam memfasilitasi ruang berkompetisi  bagi para siswa dalam rangka meningkatkan kualitas lulusan yang berdaya saing.

Sekda Ngawi Siswanto sangat mendukung dan mengapresiasi digelarnya Pameran Pendidikan Dalam Rangka Hardiknas 2015 ini. Sebab, pendidikan bukan hanya terbatas pada proses belajar mengajar, lebih dari itu proses pendidikan dapat mengembangkan potensi-potensi unggul dan besar yang dimiliki para siswa. Kegiatan ini juga sangat penting bagi sekolah sebagai ajang menampilkan potensi sekolah kepada masyarakat dan bagi pemerintah dapat mengetahui sejauh mana keberhasilan sekolah dalam mengembangkan potensi yang di milikinya.

Harapan ke depan kegiatan ini tidak hanya berhenti hanya pada tahun ini, tapi menjadi agenda rutin tiap tahunan sehingga sekolah dapat menyiapkan diri sejak awal. Kegiatan ini diikuti  oleh seluruh jenjang satuan pendidikan Kabupaten Ngawi , mulai dari  pendidikan Sekolah Dasar sampai dengan pendidikan menengah maupun pendidikan non formal. Usai membuka pameran, Sekda Ngawi didampingi Kadis pendidikan Kabupaten meninjau keseluruhan stand. Sejumlah hasil kreatifitas siswa yang dipamerkan menarik perhatian Sekda Ngawi beserta rombongan. (azz/hms)