Select Page

01

Ngawi –  Ketua Tim Penilai Pelaksanaan Kesatuan Gerak PKK KB Kesehatan tahun 2015 yang diwakili oleh Umi Yuniati lakukan penilaian secara langsung pelaksanaan Kesatuan Gerak PKK-KB Kesehatan di Desa Baderan Kecamatan Geneng, Kabupaten Ngawi , Selasa (3/03/2015). Hadir dalam acara tersebut Bupati Ngawi Budi Sulistyono beserta Ibu (selaku Ketua TP PKK Ngawi), Wakil Bupati Ngawi Ony Anwar dan seluruh Tim Penggerak PKK Kabupaten Ngawi dan para pejabat di lingkup pemerintah Kabupaten Ngawi.

Dalam sambutanya Umi Yuniati mengatakan Penilaian Kesatuan Gerak PKK-KB-Kesehatan ini akan bertumpu pada kegiatan-kegiatan kelompok swadaya masyarakat, PKK dan institusi KB-Kesehatan di desa dengan para kader sebagai ujung tombak serta keluarga sebagai sarana utama.

Selanjutnya, ujar Ketua Tim Penilai pelaksanaan Kesatuan Gerak PKK-KB-Kesehatan tahun 2015 akan dilakukan penilaian terhadap empat (4) jenis kegiatan, yaitu pelaksana terbaik kegiatan Kesatuan Gerak PKK-KB-Kesehatan, pelaksana terbaik Posyandu, pelaksana terbaik PHBS di rumah tangga, juga pelaksana terbaik lingkungan bersih dan sehat.

”Penilaian ini akan dilakukan secara berjenjang, mulai dari tingkat kabupaten/kota, provinsi dan nasional dalam kategori kabupaten dan kota. Provinsi Jawa Timur merupakan provinsi yang mengikuti seluruh jenis lomba dan berhasil meraih kejuaraan hampir setiap tahun. Untuk itu ini merupakan suatu tantangan bagi kita untuk berhasil lebih baik pada evaluasi/lomba tingkat nasional pada tahun 2015,” kata dia.

Bupati Ngawi dalam sambutannya mengatakan bahwa Desa Baderan  terpilih menjadi lokasi penilaian pelaksanaan Kesatuan Gerak PKK-KB-Kesehatan Tingkat Propinsi tahun 2015, Bupati juga menyampaikan gerakan PKK adalah gerakan nasional yang tumbuh dari oleh dan untuk masyarakat menuju terwujudnya keluarga bahagia, sejahtera, maju dan mandiri yang selama ini menjadi ujung tombak di masyarakat. TP PKK di Desa Baderan selalu mengadakan kerjasama dengan masyarakat, tokoh masyarakat dan pemerintah tentang kegiatan-kegiatan yang telah dilakukan selama ini adalah bidang Administrasi, Bidang Hatinya PKK, Bidang Kesehatan Lingkungan, Bidang Toga, Bidang PHBS, Bidang Posyandu, Bidang KDRT, bidangf UP2K dan KB Kesehatan dan sosial dan pembangunan lainnya

90 persen profesi warga Desa Baderan berkecimpung pada industri pembuatan batu bata dan genting, profesi ini di kerjakan dari pagi siang sampai malam  profesi ini sangat menguntungkan program KB, karena rutinitas masyarakat sangat padat sekali. Untuk program KB kesadaran untuk warga Desa Baderan sangat bagus dan pemerintah daerah sangat mendukung dalam kegiatan ini. Dalam kegiatan Penilaian Pelaksanaan Kesatuan Gerak PKK KB Kesehatan tahun 2015 ini diharapkan Desa Baderan Kecamatan Geneng ini bisa menjadi yang terbaik dari Tingkat Propinsi Jawa Timur. Semoga !