Select Page

Ngawi-Jembatan yang di dambakan masyarakat sekitar Waduk Pondok akirnya dapat segera digunakan, pasalnya Sabtu malam (22/03) Bupati Ngawi secara resmi meresmikan Jembatan Dampit yang ditandai dengan Penandatangan Prasasti.

DSC_0395

Ir.H. Budi Sulistyono Bupati sedang membubuhkan tanda tangan peresmian

Dalam sambutanya Bupat Ngawi, Ir. Budi Sulistyono menyampaikan Nawaitu kita adalah membangun seluruh desa yang ada di Kabupaten Ngawi secara bertahap, sehingga ketertinggalan kita semakin tertutupi. “ kita siap untuk membangun Desa Dampit untuk menjadi lebih baik terutama insfrastruktur jalan ”.

Harapanya ialah dengan diresmikan jembatan dampit ini dapat bermanfaat bagi masyarakat sekitar, dan tak lupa ucapan terima kasih disampaikan kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam pembangunan jembatan dampit ini.

Sementara Kepala Desa Dampit Paryono menyampaikan rencana pembangunan jembatan dampit ini dimuali sejak jaman orde baru, namun karena koordinasi antar satker kurang maka pembangunan jembatan dampit baru bisa terealisasi tahun ini. Sementara pembanguna tersebut menghabiskan anggaran sekitar 3 milyar dengan sistem multiyear yaitu pada tahun 2012 dan 2013.

Kegiatan dilanjutkan dengan peninjauan jembatan oleh bupati ngawi didampingi satker terkait dan dilanjutkan dengan pertunjukan wayang kulit semalam suntuk dengan dalang sri susilo tengkleng dengan judul wahyu kamulyan

Sementara daftar penerima Piagam Penghargaan dari Bupati Ngawi kepada pihak yang telah berpartisipasi Pembangunan Jembatan Dampit adalah :

  1. Jokaryo
  2. Kromoyono
  3. Shoto
  4. Rakiyem
  5. Ikhram
  6. Suradi
  7. Sukidin